
Di3va : Repackage Sambil Mencicil
JAKARTA, RABU - Kata Krisdayanti (KD), trio vokal Di3va (baca: 3 Diva) tak akan kehabisan lagu baru, karena ada Titi DJ, yang memiliki kemampuan mencipta lagu. Tapi, mengapa album berikut yang akan mereka keluarkan malah album repackage?
Seperti kita tahu, setelah pada awal 2007 mereka putus hubungan kerja sama dengan Erwin Gutawa, yang pernah menjadi produser musik, aranjer, dan pencipta lagu untuk mereka, Di3va--Titi DJ, Ruth Sahanaya (Uthe), dan KD--mengambil langkah-langkah lain. Sebut saja, mereka menyajikan pertunjukan-pertunjukan yang tidak selalu besar seperti konser tunggal mereka di Jakarta Convention Center, 26 Januari 2006, yang digelar atas kerja sama dengan Erwin Gutawa dan Jay Subiakto. Di3va juga melibatkan pemusik-pemusik lain seperti Andi Rianto dan Ovie, suami Titi.
Masing-masing personel pun memasang karakter. Titi sebagai Diva Gothic; Uthe, Diva Girly; dan KD, Diva Glamour.
KD, Uthe, dan Titi mengatakan bahwa mereka berusaha untuk terus menyuguhkan hal-hal baru. Sesudah mengeluarkan album Semua Jadi Satu (2007), dengan mencetak hit A Lotta Love, mereka akan menggarap album lagi. Tapi, "Album repackage," kata Titi.
Lho, kok repackage? Belum adakah karya-karya baru untuk sebuah album yang sepenuhnya berisi lagu-lagu baru? "Soal lagu-lagu baru, kami enggak pernah takut kehabisan. Ada Titi, yang, tanpa harus diapa-apain, didiemin aja, lagu-lagu sudah mengalir dari dia. Apalagi, Titi sekarang lagi jatuh cinta," tutur KD bersemangat sembari melempar pandang ke pasangan artis musik di sebelahnya, Titi dan Ovie.
Sambung Titi, dalam album berikut itu tetap akan ada sejumlah lagu baru. "Selain lagu-lagu kami yang sebelumnya, akan ada juga beberapa lagu baru," ucapnya.
Kata Titi lagi, album repackage tersebut akan dirilis untuk memelihara keberadaan Di3va di pasar rekaman musik. "Sambil nyicil lagu-lagu untuk album baru setelahnya," ujarnya dengan--seperti biasa--nada dan mimik muka genit.
Courtesy From Kompas Media Indonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan beri komentar mengenai Post yang saya buat..